Betikut ini merupakan kode perogram VB 6.0 (Visual Basic 6.0) yang digukan untuk mengetahui Dimensi sebuah gambar. Hal ini dapat digunakan untuk memvalidasi ukuran foto karyawan misalnya. Jika ukuran gambar/foto tidak sesuai dengan standar yang diinginkan maka gambar/foto akan ditolak.
Baiklah kita langsung saja ke cara pembuatannya berikut ini.- Buat Project baru.
- Pada Form yang aktif, tambahkan 1 Image.
- Tambahkan 2 Label dan atur Properties masing-masing Label dengan Name=lblWidth dan Caption=Width:, dan Name=lblHeight dan Caption=Height:.
- Tambahkan 1 Commandbutton dan atur Properties Name=cmdCari dan Caption=Cari File Gambar.
- Tambahkan 1 Common Dialog dengan cara pilih menu Project --> Components --> centang Microsoft Common Dialog Control 6.0 (SP6) dan atur Properties Name=cd.
- Klik 2x tombol Cari File Gambar dan masukkan kode di bawah ini.
- Selesai dan jalankan programnya.
With Me.cd
.Filter = "Semua Gambar|*.jpg;*.bmp;*.jpeg;*.gif;*.ico"
.ShowOpen
Image1.Picture = LoadPicture(App.Path & "\img.jpg")
Me.lblHeight.Caption = Me.lblHeight.Caption & " " & Me.Image1.Height / Screen.TwipsPerPixelY
Me.lblWidth.Caption = Me.lblWidth.Caption & " " & Me.Image1.Width / Screen.TwipsPerPixelX
Me.Caption = .FileTitle
End With